Spesifikasi Mesin Diesel untuk Penggilingan Padi
Mesin Diesel untuk Penggilingan Padi
Mesin diesel adalah motor pembakaran internal atau internal combustion yang berfungsi untuk menggantikan peran listrik sebagai sumber tenaga penggerak. Mesin diesel akan mengolah bahan bakar solar dan membakarnya hingga menjadi tenaga gerak atau energi kinetik. Energi gerak atau kinetik inilah yang akan menggerakkan mesin-mesin lainnya, seperti mesin penggilingan padi atau rice milling unit, mesin polisher atau mesin pemoles beras, mesin kapal, mesin penepung atau disk mill, mesin penggiling atau grinding machine, dan bisa juga dirakit bersama alternator menjadi genset.
Mesin diesel sangat berperan penting di beberapa daerah atau area yang tidak mempunyai akses listrik, seperti area pedalaman, daerah pedesaan, kawasan hutan, area laut, dan tempat terpencil. Salah satu manfaat mesin diesel yang sering kita jumpai ialah mesin diesel untuk penggilingan padi. Mesin penggilingan padi seperti mesin pengupas gabah, polisher atau mesin poles beras, mesin kebi, mesin de-stoner, dan mesin penggiling beras lainnya menggunakan mesin diesel sebagai sumber tenaga penggeraknya.
Biasanya mesin diesel yang dipakai untuk penggilingan padi memiliki tenaga paling kecil minimal 10 PK. Beberapa mesin diesel untuk penggilingan padi yang bisa Anda pilih ialah mesin diesel AMEC dan mesin diesel SWAN. Anda dapat memilih mesin diesel yang cocok untuk mengakomodasi kebutuhan mesin penggilingan padi yang Anda punya. Anda harus memastikan terlebih dahulu berapa tenaga (PK) yang diperlukan dan pertimbangkan spesifikasi mesin diesel yang Anda inginkan.
Jika mesin diesel akan digunakan dalam waktu yang lama (3-10 jam), maka lebih baik Anda menggunakan mesin diesel dengan sistem pendinginan Radiator seperti SWAN S-1100NL. Namun, jika Anda berencana menggunakan mesin diesel untuk waktu yang singkat atau tidak terlalu lama (beberapa jam saja), maka Anda dapat memilih mesin diesel dengan sistem pendingin Hopper seperti AMEC S-195. Oleh sebab itulah, mengetahui spesifikasi mesin diesel merupakan tips dan kunci terpenting sebelum Anda memutuskan membeli mesin diesel. Anda dapat melakukan konsultasi bersama tim support kami disini untuk mengetahui mesin diesel yang cocok untuk kebutuhan Anda dan dapatkan penawaran harga mesin diesel terbaik.